Safari Syiar AHQ Siap Sapa Kota Wonosobo, Ajak Masyarakat Dalami Asmaul Husna untuk Hidupkan Jiwa Sembuhkan Luka Batin


AHQNews - Cahaya dzikir dan kesejukan spiritual akan menyapa masyarakat Wonosobo dalam rangkaian Safari Dakwah Asmaul Husna Quotient (AHQ) bersama Gus Salam YS, MPd., Konseptor dan Inovator Metode Asmaul Husna Quotient. Acara ini akan digelar di Sehatway Studio, Jl. Veteran No. 21, Mataram Sudagaran, Wonosobo, Jawa Tengah pada Sabtu (15 November 2025 pukul 08.00–11.00 WIB).
Mengusung tema “Menghidupkan Jiwa dan Menyembuhkan Luka Batin dengan Asmaul Husna”, kajian ini terbuka untuk umum dan tanpa biaya. Peserta akan diajak menapaki jalan ketenangan batin melalui keindahan nama-nama Allah, sekaligus mengenal metode AHQ sebagai sarana penyembuhan spiritual dan transformasi kehidupan.
“Metode tercepat menyembuhkan luka batin dan menghidupkan jiwa adalah dengan mengingat Allah melalui Asmaul Husna. Saat hati kembali terhubung dengan sumber cinta-Nya, hidup pun menjadi terang dan tenteram,” tutur Gus Salam YS.
Selain Gus Salam YS, acara ini juga menghadirkan Siti Hamiyah (Bu Amy), CEO Sehatway Studio, sebagai tuan rumah dan penggerak komunitas Sehatway Club di Wonosobo. Kolaborasi ini menjadi bentuk nyata sinergi antara gerakan spiritual dan gaya hidup sehat lahir-batin.
Acara ini menjadi bagian dari rangkaian Safari Syiar AHQ Center Indonesia yang terus digelar di berbagai kota di Jawa dan luar pulau. Melalui pendekatan dzikir, psikologi kesadaran, dan ilmu kehidupan berbasis Asmaul Husna, Gus Salam YS mengajak umat Islam untuk kembali mengenal jati dirinya sebagai makhluk penuh cahaya. (AHQ)
📞 Informasi & Pendaftaran:
Endah Kurniyati – 0821 3366 6206
🌐 Sumber:
www.ahqcenter.id | www.ahqncenternews.com
Instagram: @ahqcenter.app
Facebook: AHQ Center Indonesia
